Pages
Beberapa bulan yang lalu air climber yang sudah berusia dua tahun dan dibeli pas lagi booming home shopping di TV rusak parah. Saluran udara robek jadi udaranya tembus keluar dan nggak bisa berfungsi sebagaimana mestinya, sialnya nggak ada tempat buat reparasi air climber ini. Tadinya berinisiatif untuk membeli air climber yang baru, namun tanpa sengaja lihat iklan dengan judul mini air stepper. Ternyata ini adalah versi upgrade dari air climber dan tanpa pikir panjang saya pesen satu dari tokopedia.
Iklan mini stepper di tokopedia |
Kekurangan Dan Kelebihan Mini Air Stepper Dibandingkan Air Climber
1.Perbandingan dimensi mini air stepper dengan air climber jauh banget dan lebih ringan mini air stepper.
2.Tapi setelah dipakai ternyata jauh lebih nyaman air climber sebab jarak pijakan kaki mini air stepper terlalu dekat jadi nggak nyaman pas dipakai sementara air climber luas.
3.Belum lagi air climber punya pilihan tingkat kekuatan sementara mini air stepper sama sekali nggak.
4.Tapi mini air stepper ini pakai sistem hidrolik bukan push air, jadi bakalan jauh lebih awet dari pada air climber.
5.Untuk tali power buat melatih otot tangan jauh lebih enak milik air climber yang karet dari pada mini air stepper semacam karet kain yang jauh lebih keras.
6. Satu lagi, suara mini air stepper jauh lebih adem dari pada suara hembusan angin air climber yang ribut banget.
Perbandingan dimensi air stepper dan mini climber. Mini stepper jauh lebih kecil dan kurang nyaman. |
Satu lagi kelemahan mini air stepper ini yang saya temukan, perhatikan bagian yang ditunjuk pada photo. Pada bagian itu terdapat semacam pelicin sebab dibagian tersebut besi hidrolik bergesekan dengan cangkang plastik hitam. Nah, pelicin semacam cream ini mungkin berfungsi untuk mengurangi gesekan, sebab ketika dipakai banyak banget plastik hitamnya yang tergesek hingga jadi serpihan. Untuk mengakali ini tambahin sinclair all purpose oil atau minyak untuk rantai motor.
Nah, setelah beli selama beberapa hari dan kembali memperhatikan iklan di tokopedia. Saya menemukan beberapa kejanggalan antara gambar iklan dan barang yang diterima. Pertama diiklan terdapat tuas pengantur kekuatan dan tali untuk latihan otot tangan, juga beda bentuknya. Dan paling kelihatan adalah tidak ada tulisan merk divo di iklan mini air stepper tokopedia. Dan lebih sakit hati waktu nggak sengaja nemuin mini air stepper asli di ace hardware seharga 800 rebu, cuma beda 100 dari yang palsu ini, anjir banget!
Ternyata Mini Air Stepper Di Olshop Palsu
Mini stepper merk Divo yang ternyata tiruan!! aka kw aka palsu |
Jadi saran saya adalah, jangan beli mini air stepper di olshop atau online! Lebih baik anda langsung ke toko peralatan olah raga atau ke ace hardware. Percuma kalau tanya ke olshopnya pasti bakal dibilang asli ini import, maksudnya import aspal dari China. Jadi no wonder ini mini air stepper kok rada nggak nyaman ya, ukurannya terlalu sempit bahkan untuk orang Indonesia pada umumnya. Ternyata yang saya beli merk divo ini adalah palsu jahanam!
Air Climber Dan Mini Air Stepper Ngaruh Nggak Sih?
Ini pertanyaan maut, ngaruh kaga alat elliptical trainer ini? Jawabnya adalah iya banget. Alat ini bagus banget buat latihan cardio dan bikin kurus dan untuk ngebentuk badan pun bisa. Air climber dan mini air stepper ini nggak cuma bikin kaki berotot tapi juga ngebentuk body jadi V shape.
Ini adalah bentukan body yang bakalan didapat kalau pakai elliptical trainer semacam air climber dan mini air stepper. Cocok buat yang pengen kurus dan berotot, bukan gede dan berotot macam fitnes dan angkat beban. Dan paling menyenangkan adalah nggak perlu keluar rumah cuma buat olah raga, bisa sambil dengerin musik atau nonton tv. Buat program latihan biasanya pakai video air climber dari youtube dan rutin seminggu tiga kali dengan mode latihan yang berbeda-beda. Sayang saya bukan sporno men, jadi nggak suka pamer-pamer body tapi beneran alat ini ngaruh banget buat ngurusin dan ngebentuk body.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
wah... makasih banget review-nya.
ReplyDeleteSama-sama sista
Deletethank uuu baru aja mau trf ,,,untung nemuin blog ini
ReplyDeleteMending cancel, beli aja yang di ace hardware.
DeleteKalau mau perbaiki air climber dimana ya gan.. mohon infonya
ReplyDeleteNggak ada gan, punya ane kabel udaranya bocor setelah tiga tahun,nggak bisa kemana-mana makanya dijual aja. Susah gan.
DeleteJadi lebih baik mini stepper atau air cimber ka ?
DeleteMending air climber sih, kalau di lihat secara kualitas.
Deletekalau beli sekarang air climber berapa ya mba.
ReplyDeletetrus yg suka di jual di web alat fitness itu bner gak sih kalau harga air climber 600ribu an?
mohon pencerahannya mba .
salam, dan terima kasih atas reviewnya.
berguna bingit
Bener sista, itu air climber yang dulu suka di jual di tv shooping dan harganya memang segitu.
Deletesaya bingung mau beli air climber atau mini stepper.
ReplyDeletedi web banyak yg jual air climber, di toko alat fitnes sama alat olahraga mba.
saran mba gimana ya mba, apakah yg mereka jual itu bner2 ori?
1. Mending pilih mini stepper, karena lebih kuat. Air climber dari plastik gampang rusak.
Delete2. jangan beli di olshop atau online, nanti seperti di gambar (yang warna biru) itu mini stepper kw, kalau mau langsung ke ace hardware atau toko fitnes, mereka jual asli dan bergaransi.
ðŸ˜ðŸ˜aku baru nemui review ini, mini stepper ku baru beberapa menit yg lalu dtg pesan di online krn air climber ku rusak. Bener bgt pijakannya kayanya terlalu dkt, gak tau nih yg ku beli asli apa nggak
ReplyDeleteItu udah pasti KW sista.
Delete